Bumi telah diserang oleh alien. Superman terlalu sibuk untuk syuting film barunya dan sepertinya dia juga tidak sempat menyelamatkan bumi lagi. Akhirnya muncul superhero baru. Dialah Captain Binary.
Dia tidak akan bertarung dengan tangan kosong. Dia akan di lengkapi dengan peralatan-peralatan seperti laser, machine gun, flying saucer, tank dan lain-lainnya. Di tiap-tiap levelnya kamu bakal menemui dan harus bertarung dengan boss besar dan berbahaya.
Memang equipment (peralatan-peralatan) ada limit time-nya, dibatasi oleh waktu, jadi nantinya kalau waktu peralatan itu udah habis, kamu akan bertarung dengan senjata ala kadarnya yang sudah disiapkan untuk kamu.
Kamu akan disiapi 5 buah nyawa di awal-awal level, koleksi power-up (nyawa) di sepanjang perjalananmu, basmi semua alien di sana. Hati-hati dan berhematlah, nyawamu sangat terbatas. Tapi kamu cukup lega, ada sebuah kabar bahagia. Sebelum kamu benar-benar Game Over, kamu masih bisa melanjutkan permainanmu, karena di game ini tersedia 3 buah credit life. Setiap credit disediakan 5 nyawa, so sebenarnya kamu punya 15 nyawa.
Alien-alien akan berdatangan dari arah depan dan belakang. Yang paling menjengkelkan lagi adalah ada sebagian dari mereka yang datang dari atas berterbangan. Dan yang lebih menjengkelkan lagi adalah semacam UFO datang dari atas, menembaki petir dari atas. Sangat merepotkan kalo senjatamu biasa-biasa saja.
Sekedar info saja, nyawamu bakal sering hilang gara-gara tembakan laser dari musuh. Jadi siap-siap saja menghindar dari tembakan itu. Caranya sangat sederhana, kamu cuma perlu melompat, sudah selesai. Tapi kalau kamu sudah masuk dalam keseruan game, biasanya kamu lupa untuk melompat.
Ok, nikmati keseruan Game Captain Binary ini gratis. Game menyenangkan ini berlatar di sebuah kota atau pemukiman kota. Di jamin seru.
0 komentar:
Post a Comment